Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Simalungun Bersama Kecamatan Dolok Batu Nanggar menggelar kegiatan Gotong Royong penanaman pohon dalam rangka memperingati Hari Sejuta Pohon

Simalungun | DelikSumut – Kegiatan yang berlangsung penuh semangat kebersamaan ini dipimpin langsung oleh Camat Dolok Batu Nanggar Siti Aminah Siregar Bersama Forkopimca.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Daniel saat Dikonfirmasi menegaskan bahwa penanaman pohon merupakan langkah nyata langkah nyata Pemerintah Kabupaten Simalungun mendukung pelestarian lingkungan serta menciptakan ruang hijau yang berkelanjutan.

Penanaman pohon ini bukan sekadar simbol, tetapi bentuk komitmen pemerintah kabupaten Simalungun untuk menjaga alam demi generasi mendatang serta dalam memperingati Hari Sejuta Pohon.

Sementara Camat Dolok Batu nanggar Siti Aminah Siregar kegiatan Gotong Royong dan penanaman pohon ini sebagai bentuk komitmen dalam menjaga lingkungan hidup khususnya di kecamatan Dolok Batu nanggar

Bibit tanaman ini berasal dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Simalungun yaitu tanaman mahoni, Mangga, Duku, Alpukat Dan Durian, serta kami bergotong royong bekerja sama Forkompica Dolok batu nanggar. yang bersama-sama turun langsung menanam pohon sebagai wujud sinergi lintas sektor. (PN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *