SIMALUNGUN | Delik Sumut – Jalan Provinsi Tigarungu menuju Parapat, Simalungun, Sumut, Amatan Delik Sumut terlihat ada pembuatan parit dan pengaspalan Hotmix, Selasa (31/01/2023).
Pekerjaan proyek peningkatan ruas jalan pembuatan parit atau pegaspalan Hotmix tersebut, yang berlokasi di Jalan Provinsi (Jalan Pariwisata) Tigarungu menuju Parapat, Kabupaten Simalungun, Sumatra Utara, yang bersumber dari Dana Pusat Tahun Anggaran 2021, Pekerjaan Tahun 2022, tak kunjung selesai, sampai dengan tahun 2023 ini.
Ada dugaan Proyek tersebut dijadikan ajang korupsi.
Pasalnya, pekerjaan proyek peningkatan ruas jalan Perusahaan pelaksanaan atau PT nya Tidak Jelas, informasi dihimpun Kolsultannya dari Provinsi Sumatra Utara (Kota Medan * red) Dengan nilai kontrak sekira kurang lebih 60 miliar, dengan jangka waktu pekerjaannya tidak tentu, karna dalam 2 tahun tidak kunjungan selesai.
dari pantuan tim langsung ke lapangan perbaikan paret di jalan simarjarunjung hingga saat ini belum selesai dan hotmix yang di pergunakan sudah tidak layak lagi dipergunakan kondisinya agregat sudah beku,dingin, sehingga permukaan jalan yang baru di hotmix konturnya sabahagian tidak rata, retak retak, bergelombang, plang proyeknya tidak ada di pasang.
Tokoh Masyarakat Kecamatan Tiga Rungu dan Kecamatan Parapat saat dikonfirmasi Media DELIK SUMUT, Selasa (30/01/2023) menjelaskan bahwa, Proyek pembangunan jalan tersebut menjadi perhatian masyarakat, karena sepanjang penggalian bahu jalan atau pengorekan parit terlihat diterlantarkan, selama hampir 2 tahun, ucap Masyarakat setempat.(Tim)