Ketua DPC PDI Perjuangan Humbahas Dr Oloan Paniaran Nababan Siap Jadi Jurkam Bacapres Ganjar Pranowo

Jakarta | Deliksumut.com |

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Humbahas Dr Oloan Paniaran Nababan SH MH ikut menghadiri rapat konsolidasi internal partai di Sekolah Partai DPP PDI Perjuangan Jakarta, Senin (31/7). Rapat internal itu dihadiri langsung Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Bakal Calon Presiden (Bacapres) dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo dan lainnya.

Dalam pertemuan itu, Oloan Paniaran Nababan yang juga Wakil Bupati Humbahas dengan tegas mengatakan siap menjadi juru kampanye (jurkam) Bacapres dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo di wilayah Provinsi Sumatera Utara terkhusus di Kabupaten Humbang Hasundutan. “PDI Perjuangan sudah sepakat dan satu bahasa akan memperjuangkan dan memenangkan Ganjar Pranowo menjadi Presiden RI. Posko pemenangan Ganjar Pranowo sebagai Bacapres sudah berdiri di Humbang Hasundutan. Dan saya siap menjadi jurkam dalam pemilihan Presiden 2024 dari PDI Perjuangan” tegas Doktor lulusan Universitas Borobudur itu.

 

Oloan P Nababan menambahkan bahwa Kepala Daerah/Wakil Kepala Daerah dari PDI Perjuangan di setiap wilayah masing-masing dalam pemilihan Presiden Tahun 2024 otomatis bakal menjadi jurkam. “Semua Kepala Daerah/Wakil Kepala Daerah dari PDI Perjuangan maupun partai yang ikut mengusung Bapak Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden, ketika nanti pada pemilihan Presiden otomatis menjadi Jurkam. Tanpa di perintah oleh Partai pun, dirinya akan menjadi Jurkamnya Ganjar Pranowo di Kabupaten Humbang Hasundutan. Tanpa ada surat perintah sebagai kader PDI Perjuangan sudah harus mengerti. Masa ada Capres partai saya, di Humbang Hasundutan saya diam saja. Itu tidak mungkinkan. Jadi tanpa ada perintah akan siap menjadi jurkam , pasti saya siap karena ini sudah menjadi bagian dari tanggung jawab saya sebagai kader PDI Perjuangan. Itu tidak perlu diragukan lagi” ucap Oloan dengan tegas. (ES)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *