Daerah  

Ketua TP PKK Simalungun Hadiri Jambore Kader PKK Se-Sumut: Komitmen Wujudkan Keluarga Sejahtera dan Mandiri

Simalungun | DelikSumut – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Simalungun, Ny. Hj Darmawati Anton Achmad Saragih, bersama Staf Ahli II TP PKK Simalungun, Ny. Yulince Mixnon Simamora, dan Sekretaris TP PKK Simalungun, Ny. Juliana Saragih, turut serta dalam Jambore Kader PKK se-Sumatera Utara (Sumut).

Acara yang diselenggarakan oleh TP PKK Provinsi Sumatera Utara ini berlangsung di Hotel Grand Mercure Medan, Rabu (5/11/2025), mengusung tema “Kader PKK, Maju, Unggul, Menuju Sumut Berkah” ini berlangsung hingga 6 November 2025.

Berbagai perlombaan diadakan untuk memeriahkan acara, melibatkan TP PKK dari berbagai Kabupaten/Kota se-Sumatera Utara. Beberapa lomba yang diadakan antara lain Lomba Cerdas Cermat, Lomba Ekspose Peningkatan UP2K di Desa/Kelurahan Binaan, Lomba Senam Kreasi CTPS, Lomba Masak Serba Ikan, dan Lomba Parade Medley.

Tujuan utama dari Jambore ini adalah untuk meningkatkan kekompakan dan semangat para Kader PKK di seluruh kabupaten dan kota. Selain itu, kegiatan ini diharapkan dapat membentuk karakter kader PKK yang maju, unggul, dan berkelanjutan, serta mempersiapkan kader PKK yang handal dan visioner.

Aspek kreativitas dan inovasi di tingkat pengurus kabupaten/kota juga menjadi fokus, dengan harapan mereka dapat menjadi panutan bagi Kader PKK di tingkat bawah. Jambore ini juga menjadi wadah bagi para Kader PKK untuk berekspresi dan beraksi secara positif dalam mencapai prestasi.

Ketua TP PKK Kabupaten Simalungun, Ny. Darmawati Anton Achmad Saragih menyampaikan bahwa partisipasi TP PKK Kabupaten Simalungun dalam Jambore ini adalah wujud nyata dari komitmen untuk terus berkiprah dalam memperkuat peran perempuan di tengah masyarakat, serta mewujudkan keluarga yang sejahtera dan mandiri.

“Keikutsertaan TP PKK Simalungun bukan hanya sebagai ajang perlombaan, tetapi juga sebagai momentum penting untuk mempererat silaturahmi antar-kader PKK, memperkuat semangat kebersamaan, serta mendukung program pemerintah pusat, provinsi, hingga daerah, khususnya Kabupaten Simalungun, dalam bidang pemberdayaan keluarga dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ujar Darmawati.

Dengan semangat kebersamaan dan kolaborasi, diharapkan Kader PKK Simalungun dapat melahirkan kader-kader yang tangguh, inovatif, dan berdaya guna bagi masyarakat Simalungun.

Acara ini juga dihadiri oleh Ketua TP PKK Sumut, Ny. Kahiyang Muhammad Bobby Afif Nasution, Staf Ahli I PKK Provinsi Sumatera Utara, Ketua TP PKK se-Sumatera Utara, para Kader PKK se-Sumatera Utara, serta tamu undangan lainnya.(PN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *