Sungai Aek Silang Desa Marbun Tonga Marbun Dolok, Kecamatan Baktiraja Humbahas Meluap. Selasa,14/11/2023

Humbahas | Deliksumut.com |

Sungai Aek Silang Desa Marbun Tonga Marbun Dolok, Kecamatan Baktiraja Humbahas Meluap. Selasa,14/11/2023

Hujan lebat yang mengguyur Humbahas, Aek Silang yang berada di Desa Marbun Tonga Marbun Dolok Meluap. Air mulai masuk kerumah warga pukul 02.10 WIB dini hari.
Salah satu warga, Sarmolin Bakkara menyampaikan ” Saya kira pak banjirnya tidak akan separah ini, makanya saya tidak memindahkan barang-barang kami ketempat yang aman, rupanya semakin lama airnya semakin naik, hingga hasil panen kami padi, bawang dan semua yang ada di rumah terendam dan tidak sempat lagi di pindahkan” tuturnya.

Akibat luapan sungai Aek Silang tersebut Puluhan rumah warga terendam, sawah gagal panen, begitu juga dengan bawang dan tanaman warga lainya yang terendam banjir akan gagal panen.
Hingga pukul 10.00 WIB tinggi air mencapai kurang lebih satu meter dan semakin lama tinggi airnya semakin naik. Masyarakat berharap pemerintah nantinya akan menormalisasi sekitaran sungai agar di kemudian hari tidak terjadi lagi banjir yang seperti sekarang ini. (RS)

Exit mobile version