Daerah  

Penutupan Pelatihan Berbasis kompetensi(PBK) Balai Latihan Kerja Komunitas DPC FSB GARTEKS Seni Musik Batch l.

Huta Ginjang | Deliksumut.com| 23/11/2022

Penutupan Pelatihan Berbasis kompetensi yang di adakan di BLKK DPC FSB dari tanggal 23 Oktober s/d 23 November 2023. Dihadiri oleh seluruh peserta pelatihan, instruktur,dan kepala BLKK DPC FSB GARTEKS.

Selama PBK berlangsung Peserta pelatihan di lengkapi dengan bahan pelatihan seperti modul,baju seragam,buku tulis,pulpen, penggaris dan yang lainya,selama pelatihan berlangsung peserta juga diberikan makan siang.

Pada saat acara unek-unek selama pelatihan Peserta banyak berkeluh kesah terkait singkatnya pelatihan yang di lakukan sehingga mereka belum kompeten dalam bermain musik. Salah satu peserta memohon agar malam mereka bisa latihan di BLKK DPC FSB GARTEKS untuk meningkatkan kemampuan mereka dalam bermain musik, sembari ingin memperkenalkan band yang mereka bentuk yaitu HOBASI BAND.

Instruktur BLKK DPC FSB GARTEKS David V Sianturi menyampaikan kewalahan pada saat praktek, dikarenakan pada saat praktek ada yang bertanya tentang alat musik keyboard, kemudian Gitar, kemudian suling dan yang lainnya. David V Sianturi meminta agar di Tamba instruktur dalam pelatihan selanjutnya.

Hal itu kemudian di tanggapi kepala BLKK DPC FSB GARTEKS Seni Musik Riswnadi Silaban SH, beliau menyampaikan akan memberikan usulan kepada BBPVP Medan mana tau nanti bisa di tambah instruktur dan jam pelatihannya. Riswnadi Silaban berharap setelah pelatihan ini peserta yang di latih akan bisa tampil dan menghibur di berbagai tempat hiburan nantinya. (RS)

Exit mobile version