Tim Polsek Dopan Resor Simalungun Berhasil Ungkap Kasus Curanmor di Pondok Bulu

Simalungun | DelikSumut – Kepolisian Sektor Dopan (Dolok Panribuan) Polres Simalungun berhasil mengungkap kasus pencurian sepeda motor (curanmor) yang terjadi di wilayah hukumnya. Pada hari Sabtu, (9/12/2023), pukul 13:30 WIB, sebuah sepeda motor Supra X dengan nomor polisi BK. 5115 TAQ milik “R” Manurung dilaporkan hilang di Jalan Lintas Alternatif Dusun Huta Tongah Nagori Pondokbulu, Kecamatan Dolok Panribuan, Kabupaten Simalungun.

Kapolsek Dolok Panribuan AKP Nelson Butar-butar saat dikonfirmasi menjelaskan, “Personel Polsek Dolok Panribuan telah berhasil mengamankan pelaku tindak pidana pencurian sepeda motor yang terjadi di Jalan Lintas Alternatif Dusun Huta Tongah Nagori Pondok Bulu, Kecamatan Dolok Panribuan, Kabupaten Simalungun, Minggu(10/12/2023).

Kapolsek Dopan menyampaikan, “Menurut keterangan saksi “T” br Manurung, sepeda motor yang dikunci secara baik dan aman pada saat itu diparkir di pinggir jalan, namun kemudian ditemukan hilang. Berkat laporan dan kerja sama masyarakat, pukul 17.30 WIB, saksi “NE” Sinaga bersama tim Polsek Dopan berhasil menemukan sepeda motor tersebut yang sedang diparkir di sebelah SPBU Simarimbun di Kota Madya Pematang Siantar bersama pelaku yang diketahui berinisial “AW(38)” dan berdomisili di Tebingtinggi berhasil diamankan beserta sepeda motor curian, “ungkap Nelson.

Lebih lanjut Kapolsek mengungkapkan, “Kronologis kejadian bermula pada hari yang sama pukul 07:00 WIB, dimana “AW” bersama dua orang rekannya, yaitu “A” dan “P” yang masih buron, berencana mencuri sepeda motor. Dengan menggunakan sepeda motor dan kunci palsu berbentuk T, mereka mencari sasaran di area Parapat namun tidak menemukan target yang diinginkan. Selanjutnya, mereka menuju Pematang Siantar dan di Dusun Huta Tongah, mereka menemukan dan mengambil motor korban.

Dari hasil pemeriksaan, motif “AW” melakukan pencurian adalah untuk mendapatkan uang dengan menjual sepeda motor hasil curian tersebut. Kini pelaku sedang dalam proses pemeriksaan lebih lanjut di Polsek Dopan untuk mengungkap jaringan curanmor yang turut terlibat, “ungkap Nelson.

Kasus ini sedang menjadi sorotan, Kapolsek Dopan, AKP Nelson Butar Butar menghimbau masyarakat untuk lebih waspada dan mengamankan harta benda mereka. Pihak kepolisian juga meminta agar masyarakat yang memiliki informasi tentang keberadaan dua pelaku lain yang masih buron untuk segera melapor.

“Kami tidak akan memberikan ruang bagi pelaku kejahatan di wilayah ini. Terima kasih kepada masyarakat yang telah membantu dalam penyelesaian kasus ini,” tegas AKP Nelson Butar Butar.(PN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *